Beranda | Artikel
Imam Mengucapkan Amin Waktu Shalat
Selasa, 20 September 2011

Imam mengucapkan amin

Apakah imam shalat berjamaah ikut mengucapkan amin setelah membaca surat Al-Fatihah ? Barokallahu fiik

Akhino ([email protected])

Jawaban apakah imam membaca amin:

Bismillah

Imam juga disyariatkan untuk mengucapkan amin ketika shalat. Sebagaimana disebutkan dalam hadis,

إِذَا أَمَّنَ الإِمَامُ فَأَمِّنُوا فَإِنَّهُ مَنْ وَافَقَ تَأْمِينُهُ تَأْمِينَ الْمَلاَئِكَةِ غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

“Apabila imam (sudah saatnya) mengucapkan ‘amin’ maka ucapkanlah ‘amin’. Karena siapa yang ucapan amin-nya bertepatan dengan ucapan amin-nya malaikat maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lewat.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Ibn Syihab mengatakan,

كَانَ رَسُولُ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- يَقُولُ « آمِينَ

“Dulu Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam membaca amin.” (Shahih Muslim no. 942).

Allahu a’lam.

Dijawab oleh Ustadz Ammi Nur Baits (Dewan Penasehat Konsultasi Syariah)

Artikel www.KonsultasiSyariah.com

***
Lafal amin yang benar

🔍 Cara Ta Aruf Dalam Islam, Doa Agar Mendapatkan Pacar, Azab Meninggalkan Sholat, Foto Kaligrafi Ayat Kursi, Tips Mimpi Bersetubuh, Suami Suka Onani

 

Flashdisk Video Cara Shalat dan Bacaan Shalat

KLIK GAMBAR UNTUK MEMBELI FLASHDISK VIDEO CARA SHOLAT, ATAU HUBUNGI: +62813 26 3333 28


Artikel asli: https://konsultasisyariah.com/7548-imam-mengucapkan-amin-waktu-shalat.html